1:17 AM
0



CALIFORNIA - Pengembang dari game Minecraft nampaknya tersenyum lebar. Pasalnya, Mojang studio dibalik kesuksesan game itu meraup lebih dari Rp2 triliun menyusul kesuksesan gamebesutannya.

Dilansir dari Softpedia, Selasa (5/2/2013), pengembang game itu memperoleh pendapatan USD237 juta atau sekira Rp2,2 trilun sepanjang 2012, dengan separuh pendapatan bersumber dari lisensi. 

Pengembang Mojang, Markus Persson menjadi pusat perhatian lewat karya Minecraft dalam beberapa tahun terakhir. Pihaknya juga telah menjalin kesepakatan dengan pengembang dan penerbit eksternal untuk merilis peraminan itu ke Xbox 360 dan platform mobile.

Mineraft telah menjadi fenomena secara global. Awalnya game itu merupakan sebuah permainan independen yang kecil, dan kini permainan itu memberikan pengalaman game yang paling adiktif di seluruh dunia dengan waktu yang cukup singkat. 

GameIndustry mengungkapkan, Mojang telah memanen uang dalam jumlah yang besar selama 2012, pendapatan dilaporkan lebih dari USD237 juta. Setelah dipotong sejumlah pengeluaran rutin sebelum pajak, Mojang setidaknya mengantongi USD91 juta.

0 komentar:

Post a Comment

Facebook Comments

[Pasang Widget] | [tutup]