3:05 AM
0
Proteksi Data Copy Ke USB Flashdisk - Cara ini berfungsi untuk menjaga data-data pribadi atau yang lainnya yang mungkin kamu tidak ingin data tersebut dicopy begitu saja, dengan cara ini kamu sudah mendisable fungsi copy data ke USB flashdik, USB external disk atau USB storage lainnya. Berikut ini triknya -

1. klik Start >> Run atau dengan mengunakan "Windows+R" lalu ketik "regedit" tapa tanda petik lalu tekan enter/OK


2. Kemudian masuk ke >> HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/CurrentControlSet (lihat gambar dibawah ini)


3. Next, Klik kanan pada Control, >> klik New >> klik Key, beri nama StorageDevicePolicies


4. Lanjut lagi, klik kanan pada StorageDevicePolicies (yang baru dibuat), Klik New >> Pilih DWORD (32-bit) Value, kemudian beri nama WriteProtect


5. Dobel klik WriteProtect (yang baru dibuat) , >> Ubah Value Datanya menjadi 1, klik OK


6. Selesai, Untuk melihat hasil yang dibuat tadi Logoff dan login kembali komputer

Untuk mengembalikan ke kondisi Normal, ubah Value Datanya menjadi 0, atau hapus Key dan Dword yang telah kamu buat, dengan cara klik kanan >> klik delete.

0 komentar:

Post a Comment

Facebook Comments

[Pasang Widget] | [tutup]