TOKYO - Perusahaan penerbit game asal Jepang, Nintendo, berencana mengembalikangame Donkey Kong Country untuk konsol 3DS. Permainan yang dibuat ulang dari seri Donkey Kong Returns pada 1994 ini direncanakan meluncur di Jepang, Eropa, Amerika Utara pada musim panas ini.
Pada 2010, seri game Donkey Kong Country telah dihadirkan kembali oleh Nintendo untuk konsol Wii. Saat ini tidak hanya pengguna Wii yang bisa merasakan sensasi mencari pisang dalam hutan, karena game ini tidak lama lagi akan hadir pada konsol 3DS. Hal itu disampaikan Nintendo selama presentasi Nintendo Direct, game Donkey Kong Returns Country 3D akan datang ke 3DS musim panas ini.Sebuah trailer 3D menjelaskan bahwa permainan ini akan tersedia di eShop Nintendo 3DS, meskipun belum ada rincian lebih lanjut mengenai port yang disediakan. Dikembangkan oleh Studio Retro, dan dirilis pada 2010 di konsol Wii, game Donkey Kong Returns Country diklaim mampu diterima dengan baik oleh pemain karena menampilkan visual warna-warni serta gameplay menantang.
Sebagai informasi, Dalam Donkey Kong Country, tokoh utama Donkey Kong, akan bermain bersama karakter lain bernama Diddy Kong yang merupakan keponakannya. Pemain diharuskan mencari pisang yang telah dicuri oleh King K. Rool dan Kremlings. Sambil mengumpulkan pisang di beberapa pulau yang berbeda, Donkey Kong harus mengalahkan banyak musuh, termasuk reptil Kremlings, serta makhluk berbahaya lainnya yang berasal dari pulau tersebut.
Guna membantu usahanya, Diddy akan menyertai Donkey Kong pada pencariannya. Setelah berhasil melalui beberapa pulau yang berbeda, Donkey Kong akhirnya tiba di sebuah kapal bajak laut disebut Gangplank Galleon, di mana musuh Donkey Kong dan pemimpin Kremlings, Raja K. Rool, menunggu dengan Hoard Pisang Donkey Kong. Pemilik konsol 3DS mungkin akan dibuat sibuk dengan hadirnya banyak judul permainan yang bagus pada 2013.
0 komentar:
Post a Comment